PENGARUH MODERNISASI TERHADAP MATERIAL BANGUNAN RUMAH TINGGAL TRADISIONAL DI DESA ADAT TENGANAN

  • I Gede Bagus Rae Indra Program Studi Arsitektur, Fakultas Teknik, Universitas Dwijendra
Kata Kunci: modernisasi, rumah tradisional, Desa Adat Tenganan

Abstrak

Desa Tradisional Tenganan adalah salah satu desa wisata di Bali yang terletak di Kecamatan Manggis, Kabupaten Karangasem di bagian timur pulau Bali. Sebagai salah satu objek wisata pedesaan, Desa Tenganan memiliki daya tarik wisata berupa pola tata ruang dan arsitektur bangunan tradisional yang unik, tradisi dan kehidupan sosial budaya masyarakat yang khas, serta kerajinan khas penduduk desa seperti, anyaman bambu, ukir – ukiran, lukisan diatas daun lontar serta kain tenun.

Namun belakangan ini muncul kekhawatiran terhadap kelanjutan perkembangan di desa Tenganan, pada saat sekarang ini rumah tradisional Tenganan sudah banyak mengalami perubahan bangunan huniannya, terutama pada material bahan bangunan. Kondisi masyarakat yang sudah mulai meninggalkan material bagunan tradisional dan beralih pada material bangunan modern, membuat hilangnya identitas masyarakat Tenganan pada arsitekturnya. Sehingga kita perlu perhatian khusus dalam melestarikan bagunan rumah tradisional Tenganan untuk tetap dapat memperkenalkan kebudayaan rumah tradisional Tenganan pada arsitekturnya, dan tetap memperlihatkan identitas budaya rumah tradisional Tenganan terhadapat bangunan baru yang akan ditempati masyarakat.

Adapun beberapa hal yang mengalami pengaruh modereniasi adalah dari segi bahan material bangunan atap, dinding dan bataran. Diperlukan suatu upaya bersama pemerintah dan masyarakat untuk melestarikan rumah tinggal tradisional di Desa Adat Tenganan sehingga terwujudnya pembangunan yang berkelanjutan.

Referensi

Acwin Dwijendra, Ngakan Ketut. 2003. Perumahan dan Permukiman Tradisional Bali. JurnalPermukiman Natah Vol. 1.

Udiyana, Artha. 2008. Hubungan Sosial Budaya Ekonomi Dalam Pembentukan Ruang Permukiman Tradisional Baliaga Di Desa Adat Pengotan Kabupaten Bangli. Skripsi. Fakultas Teknik Universitas Brawijaya. Malang.

Anonim, 1986. Kuliah Kerja Bali. Jurusan Arsitektur, Institut Sains & Teknologi Nasional Jakarta.

https://rumahlia.com/perawatan/atap/jenis-jenis-atap-rumah

https://arsitekturia.com/jenis-bahan-bangunan-untuk-dinding-rumah.html

http://rumahidolaku.com/bahan-bangunan-untuk-dinding-rumah/

https://id.wikipedia.org/wiki/Batu_bata

http://www.mongabay.co.id/2017/08/27/uniknya-aplikasi-tanah-tanpa-semen-dalam-arsitektur-bali/

https://www.scribd.com/document/135740115/Pengaruh-Bahan-Bangunan-Terhadap

Diterbitkan
2019-08-10