STRATEGI BERKOMUNIKASI PEMBELAJAR BAHASA INGGRIS DI SMP NEGERI 1 DENPASAR

  • I Made Yogi Marantika Sastra Inggris, Fakultas Bahasa Asing,Universitas Mahasaraswati Denpasar
Keywords: Strategi Berkomunikasi, Kompetensi Berbahasa, Kendala Berbahasa

Abstract

Strategi berkomunikasi merupakan upaya yang dilakukan oleh pembelajar bahasa asing ketika menghadapi kendala berbahasa secara lisan. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan gambaran secara umum tentang kompetensi berbahasa Inggris peserta didik di SMP Negeri 1 Denpasar dan secara khusus tentang penggunaan strategi berkomunikasi secara lisan. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas IX di SMP Negeri 1 Denpasar tahun pelajaran 2019/2020. Pertama, perekaman dilakukan untuk memperoleh data otentik. Selanjutnya, rekaman tersebut ditranskrip untuk mempermudah proses analisis dan pengambilan simpulan. Berdasarkan hasil analisis data, ditemukan bahwa kompetensi berbahasa peserta didik dalam menggunakan bahasa Inggris dapat dikategorikan baik, walaupun ditemukan beberapa kendala berbahasa yang terlihat dari penggunaan strategi berkomunikasi. Dalam penelitian ini, teori yang digunakan adalah strategi berkomunikasi yang dikemukan oleh Dornyei. Hasil analisis menunjukkan bahwa terdapat delapan strategi berkomunikasi, yaitu message abandonment (2.86%), approximation (5.71%), prefabricated patterns (18.10%), nonlinguisticsignals (47.62%), literaltranslation (6.67%), code-switching (7.62%), appeal for help (0.95%) dan stalling or time-gaining strategies (10.48%).

References

dari https://www.sagepub.com/sites/default/files/upm-binaries/23770_Ch1.pdf.

Brown, H. Douglas. 2000. Principles of Language Learning and Teaching. Edisi ke-4. Universitas Cambridge: Longman.

Miles, Matthew B. dan Huberman, A. Michel. 1994. Qualitative Data Analysis. Edisi ke-2. Amerika Serikat: SAGE Publication, Inc.

Richards, Jack C. 2008. Teaching Listening and Speaking from Theory to Practice. Amerika Serikat: Cambridge University Press.

William, Jason. 2006. Combining Communication Strategies and Vocabulary Development. The Internet TESL Journal. Volume 12, Nomor 2. Diakses dari http://iteslj.org/Techniques/Williams-CommunicationStrategies.html.

Published
2019-12-20